Malaysia vs Laos – Laga kedua yang berjalan di Bishan stadium pada tanggal 9 Desember Sore antara malaysia melawan laos. Berakhir dengan kemenangan timnas malaysia dengan skor 4-0. Dengan catatan kemenangan kedua ini membuat Timnas malaysia bertengger di puncak klasemen fase grup B dengan Torehan 6 poin. Laga selanjutnya akan mempertemukan antara Malaysia melawan vietnam pada hari Minggu tanggal 12 Desember.

Setelah sebelumnya Malaysia menang melawan Kamboja di pertandingan pertama. Momentum bagus ini tidak disia siakan oleh timnas harimau malaya untuk menggapai 3 poin. Oleh permainan gemilang winger Safawi Rasid yang mencetak hattrick di laga ini yang membawakan kemenangan untuk timnas Malaysia.

Malaysia vs Laos Jalanya babak pertama

Pertandingan terbuka dengan serangan cepat dari timnas Laos. Terbukti dari statistik 3 percobaan gol oleh Timnas Laos hanya dalam kurun waktu 5 menit saja. Namun hal ini justru menjadi bumerang lewat serangan balik cepat di menit ke 7 winger Haru Safawi berhasil mencetak gol. Setelah memanfaatkan umpan dari Arif Aiman.

Gol kedua kembali terjadi setelah Haru Safawi berhasil memanfatkan tendangan pojok dari Arif Aiman. Sundulan winger ini tidak mampu dibendung oleh kiper Laos. Gol kedua ini menjadi gol terakhir di babak pertama. Malaysia kembali melakukan serangan serangan yang sangat berbahaya bagi timnas Laos di babak pertama. Namun skor tetap tidak berubah sampai turun minum.

Babak kedua

Di Babak kedua giliran timnas Malaysia yang gencar melakukan serangan. Peluang demi peluang di hasilkan oleh timnas Harimau Malaya ini. Seperti tendangan jarak jauh Baddrol Bakhtiar dan tendangan bebas Haru Safawi. Pergantian permain dilakukan dengan mengganti striker Luqman dengan Shahrel Fikri. Pemain pengganti malaysia ini mendapatkan 2 kesempatan tetapi masih belum bisa mencetak gol.

Gol ketiga yang terjadi kembali berawal dari serangan balik yang cepat di menit 78 oleh bek tengah Sharul Saad memanfaatkan umpan terobosan Baddrol. Gol keempat pun terjadi sangat cepat. Hanya berselang 2 menit dari gol ketiga. Haru Safawi berhasil menambah pundi pundi golnya. Berkat gol ini mengantarkan Winger malaysia sebagai top skorer sementara Piala AFF 2021.