Nuno Espirito Santo pelatih Tottenham dipecat, usai kalah dari MU

Hanya berselang 4 bulan dari kepemimpinan Nuno Espirito Santo di kursi pelatih Tottenham Hotspur. Melalui media resmi Tottenham Hotspur resmi memecat pelatih tersebut setelah laga kesepuluh Liga Premier melawan Manchester United. Catatan yang kurang bagus dari 10 laga awal di Liga Premier. Menempatkan Tottenham Hotspur di peringkat ke 8 klasemen saat ini.

Hasil Kurang Memuaskan Nuno Espirito Santo

Di Laga ke 10 Liga Primer saat melawan Manchester United. Tim tuan rumah mencatat hasil yang sangat buruk. Ditelan kekalahan 3 gol tanpa balas dari Squad Red Devils. Tidak hanya itu saja, catatan tembakan tepat sasaran juga tidak dibukukan oleh tim tuan rumah. Hasil buruk tersebut membuat Petinggi Daniel Levy dan Direktur Fabio Paratici untuk membuat rapat darurat.

Kekalahan tersebut juga membuat pendukung dari tim Tottenham Hotspur untuk memaksa petinggi dari tim meninjau kriteria sang pelatih. Meskipun kontrak yang sebelumnya disepakati kedua belah pihak memastikan bawah sang pelatih akan menaungi tim ini selama 2 tahun.

Tim Tottenham sendiri juga sudah mengalami kekalahan dari Chelsea, Arsenal dan Crystal Palace di laga laga sebelumnya. Dengan hanya memilik catatan 9 gol dari 10 pertandingan yang sudah berlangsung.

Nuno resmi dipecat dari kursi kepelatihan

Melalui website resmi Tottenham Hotspur, resmi memecat sang pelatih pada hari Senin (1/11/2021). Direktur Fabio Paratici dalam websitenya menuturkan bahwa keputusan dalam memecat sang pelatih merupakan hal yang sangat disayangkan. Sang direktur tahu bawah Nuno dan staff kepelatihan ingin memberikan hasil yang bagus untuk tim tersebut. Tidak lupa juga sang direktur mengucapkan terima kasih atas kinerja sang pelatih dalam bulan kepemimpinannya di kursi pelatih.

Walaupun mengawali liga Primer dengan torehan 3 kemenangan dalam 3 laga perdana. Tidak cukup membuat petinggi Tim Tottenham Hotspur untuk mempercayai kursi pelatih kepada Nuno. Catatan tersebut merupakan awalan yang paling bagus sepanjang sejarah Tim Tottenham Hotspur di liga Primer. Laga melawan Manchester United pada Sabtu (30/10/2021).

Sementara kursi pelatih Tottenham Hotspur akan diisi oleh Mantan Pelatih Juventus Antonio Conte. Setelah diskusi positif antara kedua belah pihak. Conte akan terbang ke Inggris untuk diskusi selanjutnya yang kemudian akan diikuti dengan pengumuman resmi.